Penyebab Penyakit kanker Lidah - Artis FTV Cecilia Vickend
Penyebab Penyakit kanker Lidah - Artis FTV Cecilia Vickend - Info Berita Meninggalnya Artis FTV Cecilia Vickend - Penyakit kanker Lidah yang diderita Artis FTV Cecilia Vickend - Informasi yang akan saya bagikan pada kesempatan kali ini yaitu mengenai pada seorang Artis FTV yang bernama Cecilia Vickend. yang meninggal menurut berita setempat karena akibat dari kanker Lidah yang dideritanya. Akan saya jelaskan terlebih dahulu apa itu penyakit kanker Lidah. Kanker lidah adalah jenis kanker oral yang paling umum, membuat sekitar 31-39% dari kanker oral, dan insidennya bertambah perlahan-lahan. Pengertian tentang gejala kanker lidah dapat membantu untuk pendiagnosaan dini dan pengobatan lebih awal.
Berita meninggalnya Artis FTV Cantik Cecilia Putty Vickend
Cecilia Putty Vickend ini meninggal tepatnya pada hari
Rabu tanggal 19 Desember 2012 pada saat malam hari yang sudah menderita sakit kanker Lidah Pada Stadium Empat(4).
Cecilia Putty Vickend menghembuskan nafas yang keterakhir kalinya di Rumah sakit pusat Pertamina Jakarta. Wanita yang sering di sapa Cecil ini telah menderita Penyakit kanker Selama 1 tahun. Awalnya Ceci merasakan sakit sariawan pada mulutnya. yang berada di tepi kiri bagian Lidahnya. yang tidak kunjung-kunjung sembuh selama dua tahun sebelum menderita
Kanker Lidah. itu pun juga Ceci selalu melakukan pemeriksaan secara rutin ke rumah sakit di dalam negeri maupun luar negeri. sudah beragam/bermacam-macam obat pun sudah di coba oleh cecil dari mulai obat modern sampai ke obat herbal(Alami).
Cecilia Putty Vickend lulusan
London School of Public Relation (LSPR) pada tahun 2004 ini merupakan anak tunggal dari pasangan
Devie Brigida dan
Dhipa Arkhend. Kepergian Cecil tentunya terasa sangat berat bagi kedua orang tuanya, terutama sang ayah. karena bisa dibilang Cecil sangat dekat dengan ayahnya.
Di mata kerabatnya Cecil juga merupakan sosok yang cantik, riang, dan penuh semangat. Hal ini terlihat dari banyaknya perhatian, doa dan dukungan untuknya sejak ia mulai sakit hingga kini Cecil menghembuskan nafas yang ke terakhir kalinya, yang mengalir di akun twitter miliknya
@cecilvickend, dan mendatangi rumah duka, Joglo,
Jakarta Barat.
”Terima kasih ya teman-teman yang sudah mendoakan gue ” begitulah Tweet terakhir Cecil pada 7 Desember 2012 untuk terakhirnya sebelum menutup mata. Jenazah Cecil dimakamkan di TPU Karet, Kamis (27/12) pukul 10.00 WIB.
Melalui posting yang ke terakhir kalinya yang cecil tulis dalam blognya, Cecil seraya berkata mengungkapkan kedekatannya dengan sang ayah. Bahwa Gadis cantik pemain sinetron dan FTV ini dikenal sangat periang dan selalu bersemangat dalam menjalani aktivitasnya meski dalam keadaan sakit sekalipun. Hal ini terlihat dari banyaknya dukungan yang mengalir untuk dirinya semasa sakit lewat akun Twitter miliknya,
hingga jenazahnya dikebumikan hari ini, Kamis (27/12) di TPU Karet pukul 10.00 WIB. Anak tunggal dari pasangan
Devie Brigida dan
Dhipa Arkhend yang sudah lama berpisah ini meninggalkan begitu banyak kenangan bagi orang-orang terdekatnya, khususnya dengan sang ayah. Di sebuah blog milik Cecil yang dia tulis pada bulan Oktober tahun lalu ini mengisahkan betapa dia sangat mencintai ayahnya. Berikut penggalan tulisan Cecil tentang ayahnya.
dan berikut dibawah ini beberapa Penjelasan dari Penyakit kanker Lidah , berikut penjelasannya
PENYEBAB KANKER LIDAH
- Dilihat dari Faktor fisik - gesekan lidah jangka panjang dapat menyebabkan sariawan berkepanjangan yang nantinya dapat menyebabkan kanker lidah. Faktor higinis mulut yang buruk ini bisa menyebabkan peradangan kronis yang dapat menjadi salah satu penyebab kanker lidah. Radiasi juga dapat menjadi faktor penyebab kanker lidah, seperti terapi radioterapi.
- Faktor kimia - tembakau dan alkohol; kebiasaan merokok dan minum-minuman beralkohol dapat memicu terjadinya kanker lidah. Rokok mengandung nikotin yang mengandung zat karsinogenik. Alkohol memang tidak mengandung zat karsinogenik tetapi mengandung etanol yang dapat 'membantu' penyerapan zat karsinogenik.
- Faktor biologi - ada beberapa laporan penelitian bahwa papillomavirus dapat menyebabkan kanker lidah
- Faktor lain - gangguan nutrisi dan metabolisme
- precancerous lesions/lesions - kanker lidah dapat berkoeksistensi dengan precancerous lesion.
|
Bagian-bagian dalam Lidah |
GEJALA DINI KANKER LIDAH
Pada Sebagian besar dari
kanker lidah yang pernah dialami oleh orang-orang, Selalu terjadi di bagian mukosa. Gejala dini
kanker lidah adalah ketidaknyamanan dilidah, nyeri, adanya lesi di lidah dengan ukuran 1-2cm. Gejala kanker lidah dibagi 3, yaitu, sariawan, eksogen dan infiltrasi. Gejala eksogen adalah seperti bisul berbentuk seperti kembang kol, disertai nyeri, dan nyeri di daerah telinga dan temporal. Lesi juga berkomplikasi bila terinfeksi; mungkin pendarahan, berbau busuk, keterbatasan penggunaan fungsi lidah, kesulitan makan, kesulitan berbicara, airliur sulit di kontrol. dan berikutnya yaitu Gejala kanker lidah Lanjut yang dibawah ini penjelasannya.
GEJALA KANKER LIDAH LANJUT
Pada stadium ini, kankernya sudah berkembang melampaui bagian tengah lidah, dan sudah terjadinya penyebaran ke kelenjar getah bening. Biasanya rute penyebarannya adalah ke kelenjar getah bening servikal, yang lalu diikuti ke kelenjar getah bening submental dan sekelompok getah bening dalam lainnya. Tingkat penyebarannya cukup cepat, jadi sebaiknya segera menjalani pengobatan sebelum parah. Ahli di Modern Cancer Hospital Guangzhou mengatakan, bila sudah merasa ada gejala, segera periksakan diri ke dokter supaya tidak menunda pengobatan
|
Contoh Penderita Kanker Lidah |
Mungkin hanya itu yang bisa sampaikan mengenai Informasi
Berita Penyebab Penyakit kanker Lidah - Artis FTV Cecilia Putty Vickend, Semoga Amal Ibadah
Cecilia Putty Vickend di terima oleh Tuhan yang maha kuasa. Semoga Informasi ini bermanfaat
Sumber dari berbagai Sumber